Launching Radio Dakwah Annajiyah FM

Alhamdulillah kini telah hadir radio dakwah dan tilawah Annajiyah fm yang berlokasi di Komplek Ponpes Annajiyah, Griya Cempaka Arum belakang Polda Jabar Bandung. Karena minimnya dana yang ada untuk sementara radio ini masih berupa radio komunitas sehingga baru dapat ditangkap siarannya sekitar griya cempaka Arum. Mulai hari Selasa kemaren, radio ini telah mengudara dengan frekuensi 107,9 fm. Alhamdulillah  siaran awal dapat berjalan dengan baik. Harapan kita radio ini nantinya dapat berkembang seperti radio-radio dakwah lainnya sehingga dakwah ahlusunnah dapat menyebar di Bandung pada khususnya (karena memang belum ada radio dakwah ahlussunnah di bandung) dan Indonesia pada umumnya. Radio ini sementara mengudara sekitar subuh dan berakhir sampai pukul 22.00 wib. Pada awal siaran ini kita berencana merelay sebagian dari radio rodja dan sebagian dari kita. bagi ikhwah sekalian yang ingin menyumbangkan sebagian rejekinya untuk pengembangan radio ini bisa menghubungi admin baik via email, YM maupun blog ini. Demikian informasi ini kami sampaikan semoga dakwah ahlussunnah semakin diterima di masyarakat. Baarokallohufiikum

About wahonot

I a salafy man

Posted on Desember 17, 2008, in berita. Bookmark the permalink. 2 Komentar.

  1. Jazakumullah Khairan. Kita memang harus berda’wah lebih giat dengan media yang beraneka ragam asal tidak bertentangan dengan syari’at. Barokallohu fiikum, semoga menjadi syiar Islam yang bermanfaat

  2. barokallohuffikum,
    semoga dakwah penuh berkah ini semakin menyebar di tatar sunda khususnya….di Indonesia umumnya

Tinggalkan komentar